GRATIS Panduan ECourse Cara Membuat Landing Page 2023 bersama Agungnesia Klik Disini

Apa Sitemap Webmaster Tools Blogspot

Kamu pengguna Blogspot dan mencari apa sitemap webmaster tools Blogspot. Saat kita menggunakan Search Console dari Google atau dikenal Webmaster Tools kita memerlukan sitemap atau peta situs. Peta situs ini diperlukan agar blog terindeks di Google. Yang jadi pertanyaaan apa sitemapnya. 

Ternyata bukan hanya ada satu jenis sitemap, ada banyak sitemap yang bisa digunakan. Pengguna pun diperbolehkan menambah lebih dari satu sitemap. Hal ini karena, jika kita hanya menggunakan satu sitemap saja maka yang terindeks sedikit. Misal yang terkirim adalah 55 post, tetapi yang terindek hanya 13. Terus sisanya kemana tu. Nah untuk mendongkraknya maka kita butuhkan sitemap untuk Blogpsot. 

Gunakan salah satu sitemap dibawah ini

Pada umumnya kita akan menggunakan sitemap seperti contoh dibawah ini, akan tetapi sebenarnya sitemap ini dapat dimodifikasi apalagi untuk post blog yang lebih dari 500 post.
atom.xml?redirect=false&start-index=1&max-results=500
Gunakan sitemap diatas jika post kurang dari 500 artikel
atom.xml?redirect=false&start-index=501&max-results=500
Gunakan sitemap diatas jika post lebih dari 500 artikel
atom.xml?redirect=false&start-index=1001&max-results=500
Gunakan sitemap diatas jika post lebih dari 1000 artikel

Silahkan pilih salah satu dari tiga jenis sitemap diatas sesuai dengan jumlah artikel yang ada di blog.

Tambahkan sitemap tambahan

Sekali lagi, karena webmaster tools google bisa ditambah lebih dari satu sitemap maka tambahkan tiga jenis sitemap dibawah ini.
feeds/posts/default
feeds/posts/default?alt=rss
sitemap.xml
Maka, hasilnya akan menjadi seperti ini
Demikian penjelasan singkat apa sitemap webmaster tools untuk Blogspot. Selamat mencoba. 

Agungnesia Agungnesia, seorang blogger yang fast respon melayani pembuatan artikel SEO dan pembuatan website di agungnesia.com

Posting Komentar untuk "Apa Sitemap Webmaster Tools Blogspot"