GRATIS Panduan ECourse Cara Membuat Landing Page 2023 bersama Agungnesia Klik Disini

Cara Mengatasi Jarak Bullet Agar Rapi

Seringkali kita mengunakan bullet titik (.) atau angka (1,2,3) sebagai susunan atau daftar sebuah tulisan kita, akan tetapi akhir - akhir ini dalam menulis di blogger atau blogspot kita akan melihat artikel yang telah dipublish tidak rapi atau ada jarak antara kalimat sebelumnya dengan bullet yang kita buat.

Tutorial ini cara mengatasi jarak ini merupakan bagian dari label blog posting, memang tutorial mengelola blog tidak ada habisnya dan selalu berkembang sehingga setiap ada persoalan tetap ada solusinya.

Sebagai contoh berikut ini, jarak akan muncul pada saat di Publish padahal saat membuat tidak ada.

Cara Mengatasi jarak bullet
1. Setelah selesai menulis bullet tadi silahkan klik HTML pada kiri atas blog (tidak usah bingung)

2. Lalu klik Compose
3. Sekarang tinggal hapus antar jaraknya satu per satu dengan cara arahkan kursor pada jarak tersebut lalu hapus
4. Terakhir tinggal klik Publish

Jarak Bullet artikel yang telah di publish

Sedangkan untuk mengatasi jarak bullet untuk artikel yang sudah terlanjur di publish sangatlah mudah.
1. Klik Edit pada salah satu artikel di daftar post artikel anda
2. Hapus jarak antar bullet
3. klik Update

Tutorial agar jarak bullet rapi ini memang sangata mudah, akan tetapi kalau tidak dilakukan artikel anda akan terlihat berantakan, karena memang fitur penulisan dalam blog tidak selengkap dalam microsoftword jadi bermodal pengalaman dan sense anda sendiri cara mengaturnya. Semoga bermanfaat.
Agungnesia Agungnesia, seorang blogger yang fast respon melayani pembuatan artikel SEO dan pembuatan website di agungnesia.com

Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Jarak Bullet Agar Rapi"