Sering kali kita melihat aksi para sejumlah pemudik pengendara sepeda motor yang unik – unik. Berbagai cara para pemudik pengendara roda dua ini membawa barang mereka. saking unik nya membuat saya sering tertawa dan menertawakanya. ada yang pakai kayu di tali dibelakang, ada yang bawa barang banyak banget di depan, ada bawa anak, bayi hingga empet-empetan, bahkan ada yang bawa lemari plastik. haha. mereka semua unik. mau mudik aja repot banget. tapi ya memang itu lah yang terjadi, dengan semangat mudik, hendak ingin berlebaran di rumah dan bertemu sanak saudara apapun mereka lakukan.
Tapi ternyata saya juga mengalami sendiri, eeh jadi malu dech. Hari ini saya pulang ke kampung berhubung masa studi sudah selesai alangkah lebih baiknya mempersiapkan diri dirumah. merasa bawang bawaan akan dibawa terasa banyak membuat sedikit ribet harus menata dengan baik. Barang gak cuman di belakang tetapi juga di depan, terlebih motor matic memiliki ruang yang lumayan di dasbor bagian depan. akan tetapi walau begitu tetap saja penuh dech oleh barang. penglaman mudik sebelumnya repot banget. kaki naik turun, depan belakang, nangkring barang dan bahkan nangring sayap matic, bahkan lepas sandal dan cuma pakai kaos kaki demi nyamanya kaki saat perjalanan lebih dari 3 jam itu. sedikit ngeri sih, tapi mau gimana lagi.
Setelah mengobrol kesana kemari si dia tiba-tiba mengutarakan sebuah ide gila yang sangat sederhana. dari pada susah nanti kakinya kaya kemaren lebih baik di kasih kayu tu di dasbornya. ahaaaa bangus juga, tapi norak itu mah… tapi gak ada salahnya di coba. pas hari H aku mencari dech bambu yang sudah di belah. ukur punya ukur lalu potong dech pakai gergaji. awalnya sih sangsi, kuat gak ya, nyaman gak ya.. setelah dicoba jalan wahhhhh ternyata nyaman banget.
hahaha aku sangat senang sekali memasang bambu itu didasbor matic dan kaki sangat-sangat terasa nyaman saat naik kendaraan penuh dengan barang bawaan itu. sambil berjalan sambil menikmati betapa nyamannya naik kendaraan dengan bambu tipis itu.
aku seneng banget. ternyata nayaman dan indah itu tidak harus dari ide yang mahal dan sulit. cukup sesedarhana itu kita bisa merasakan nyamanya naik motor matic. dan sangat berterimkasih padanya karena ide gila itu hahaha. “terimaksih hadiah yang sangat indah dari hal yang sangat sederhana bahkan geratis” sangat luar biasa.
aku berharap ide ini dapat dipakai oleh pemudik motor matic lain sehingga mereka tidak perlu kuatir lagi saat bawa barang bawaan mereka di dasbor depan. simple banget dan nayaman banget kok. yuk silahkan coba…
Posting Komentar untuk "Pijakan Kaki dengan Bambu di Motor Matik"
Terimakasih telah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar